Selasa, 17 Maret 2009

Investor Siap Bangun SPBU di Anggana

Selasa, 17 Maret 2009
Investor Siap Bangun SPBU di Anggana

Sapos.co.id, WARGA di sekitar wilayah Kecamatan Anggana, terutama yang memiliki kendaraan bermotor sudah bisa bernafas lega. Pasalnya, dalam waktu dekat kesulitan untuk membeli BBM (Bahan Bakar Minyak, Red) bisa segera teratasi. Rencananya, di wilayah tersebut, akan dibangun Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU). Hal ini diungkapkan Camat Anggana, Akhmad Taufik Hidayat SIP saat dikonfirmasi Sapos siang kemarin.

"Sudah ada investornya, Barusan tadi (kemarin, Red) dia (investor, Red) datang. Saat ini ia sedang dalam proses negosiasi dengan pihak Pertamina," terangnya.

Taufik melanjutkan, keberadaan SPBU itu menjadi fasilitas yang sangat penting. Pasalnya, selama ini Anggana belum memiliki SPBU. Yang ada hanya APMS (Agen Premium Minyak dan Solar, Red). Itu pun ukuran yang kecil letaknya di pinggir Sungai dan jauh dari akses jalan kendaraan darat. Karenanya, APMS tersebut selama ini hanya diperuntukkan bagi kendaran sungai.

Sementara, kendaraan darat lainnya lebih memilih menggunakan bensin eceran yang dijual di pinggir-pinggir jalan. Jika membeli dalam jumlah yang banyak, warga harus rela meluangkan waktunya ke Samarinda untuk mencari SPBU yang menjual BBM non subsidi. Soal lokasi yang pastinya Taufik belum bisa menyebutnya.

"Nanti saja. Yang jelas lokasinya tepat dan pas, terutama strategisnya agar bisa diakses semua warga dari berbagai desa,""sebutnya. Soal kapan mulai pembangunannya Taufik belum memastikan. Namun ia memastikan, itu bisa dilaksanakan dalam waktu dekat, setelah ada jawaban dari Pertamina.

"Karena masih dilobby investornya jadi belum bisa dipastikan kapan pembangunannya dimulai. Tapi yang jelas begitu ada kepastian jawaban dari pertamina, langsung kita tindaklanjuti," pungkasnya. (rm-2)



Tidak ada komentar: